KUHP dan KUHAP
berlaku hari ini
ig @kbr.id 2 Jan 2026
KUHP dan KUHAP resmi berlaku hari ini.
Negara bilang ini reformasi hukum.
Sementara masyarakat sipil bilang: Indonesia Darurat Hukum.
Negara bilang ini reformasi hukum.
Sementara masyarakat sipil bilang: Indonesia Darurat Hukum.
© 2025 kbr.id
ref.
- IG @kbr.id 2 Januari 2026 https://www.instagram.com/kbr.id/p/DTAuN8Rk01g/?img_index=1
*
03-01-2026 / Badan Legislasi
PARLEMENTARIA, Jakarta - Anggota Badan Legislasi (Baleg) DPR RI Firman Soebagyo menjelaskan berlakunya KUHP dan KUHAP produk hasil kerja Pemerintah Prabowo dan resmi diberlakukan pada 2 Januari 2026. Hal itu, menurutnya, sebagai bentuk reformasi total sistem hukum pidana Indonesia.
...
"Perubahan UU KUHP dan KUHAP adalah langkah besar untuk meningkatkan sistem hukum nasional dan memberikan perlindungan yang lebih baik kepada masyarakat. Pemerintah memiliki kewajiban untuk mengatur jalannya pemerintahan dengan tertib hukum, dan perubahan UU ini adalah bagian dari upaya tersebut," tegas legislator dapil Jateng III ini.
Seperti diketahui, Indonesia resmi memasuki babak baru dalam sistem hukum pidana. Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (KUHP) dan Kitab Undang-Undang Hukum Acara Pidana (KUHAP) yang baru mulai berlaku efektif hari ini, Kamis (2/1/2026).
Kedua regulasi tersebut berlaku setelah disahkan DPR bersama pemerintah. KUHAP disahkan dalam rapat paripurna DPR ke-8 pada Selasa (18/11/2025) dan dirancang berlaku bersamaan dengan KUHP yang lebih dulu disahkan pada 2023.
...
ref.
- https://jdih.dpr.go.id/berita/detail/id/62189/t/KUHP+dan+KUHAP+Baru+Bentuk+Reformasi+Total+Sistem+Hukum+Pidana+Indonesia - 3 Januari 2026
*
KUHP Baru Berlaku 2 Januari 2026, Pasal-pasal Ini Jadi Sorotan Dunia
Youtube channel Kompas.com 2 Januari 2026
Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (KUHP) Indonesia yang disahkan pada 2022 mulai berlaku efektif pada 2 Januari 2026.
Sejumlah pasal dalam KUHP baru tersebut sempat memicu perdebatan panjang karena dinilai berpotensi mengintervensi ruang privat warga negara hingga membatasi kebebasan berekspresi.
Selain itu, implementasi KUHP ini juga menarik perhatian dunia, terutama terhadap sejumlah pasal yang mengatur ranah moralitas dan kritik terhadap kekuasaan.
Lalu, apa saja pasal yang disorot tersebut?
Simak selengkapnya dalam video berikut!
Penulis: Mannisa Elfira Putri Aji Suharno
Penulis naskah: Salsabila Suseno
Narator: Salsabila Suseno
Video editor: Salsabila Suseno
Produser: Farid Firdaus
ref.
- Kompas.com https://www.youtube.com/watch?v=9B_FWWw88mU - 2 Januari 2026
*
... kekalahan atau kemenangan rakyat?
rakyat telah dikalahkan wakilnya
[edited 26a03-1638]
.
