SUNIA LOKA

Suhandayana

SUNIA LOKA


Gerik di puncak suara nyata, memburu nurani
Dibawa sunyi merendam renung
Siapa daku tadi bicara dan terima

Pucat. Diri semedi bersoal inti
Menunggu langkah sang sutara sintal murni
Biar tengah keramaian
Maupun tak menjarak sepi henti

Reruntuhan yang diam terhampar
Menekuni semesta buat bertala
Bertemulah dari sunyi
Yang Kuasa mengijini

Kemesraan alam labuhkan
Pada kalbu danau, angin, gunung, hujan
Yang Kuasa menepikan

Sampaikan gerik dalam sunia loka
Gumpalan lahir satunya kehidupan
Seluruh, saat segera


Surabaya, 02 April 1985








.

La PERSADA Nusantara

La PERSADA Nusantara
LaPERSADA Group - icon

Kompilasi Grafis

Kompilasi Grafis
Images: ISTIMEWA